Pamulang. Nov 7th 2014
gak akan ada habisnya kalo terus terusan bicara tentang cinta
well...
cinta itu adalah sebuah anugrah yang Allah diberikan kepada masing masing individu
cinta itu beraneka ragam
dan cinta itu beraneka rasa
ada cinta cintaan, ada cinta monyet, ada juga cinta sejati
ada yang manis, ada yang asam, ada yang pahit
ada yang berujung bahagia, dan ada juga yang berujung dengan sebuah tangis kesedihan
ada yang rela berkorban untuk cinta dan juga ada yang sedikit acuh tak acuh atau tidak peduli sama cinta
semuanya itu tergantung dari diri masing masing bagaimana menyikapi cinta itu sendiri..
ngomongin soal cinta, gak jauh dari sebuah permasalahan yang udah permanen disebuah hubungan
yaitu soal kepercayaan, kesetiaan, dan ketulusan
sebuah hubungan kalau gak didasari oleh kepercayaan, kesetiaan, dan ketulusan itu gak akan berujung bahagia..
kepercayaan itu menjadi kunci utama dalam sebuah hubungan, dengan rasa kepercayaan kepada pasangan dapat menghasilkan sebuah hubungan yang harmonis, yang indah, dan yang menjadi harapan terbesar di suatu hubungan
emang percaya sama seseorang itu gak gampang, gak segampang membalikan telapak tangan tapi disini kita diharuskan untuk mempercayai pasangan kita apapun yang dia lakukan, dan apapun yang dia katakan
terkadang kepercayaan yang udah kita tanamkan sama pasangan kita di abikan gitu aja dengan dia yang selalu berbohong dan gak pernah mau jujur sama kita tapi yaudah lah yaa biar itu semua jadi tanggung jawab dia sama Allah yang penting kita udah mencoba untuk percaya sama apapun yang dia lakukan dan dia katakan
ada lagi masalah tentang kesetiaan..
kesetiaan seseorang kepada pasangannya itu beraneka ragam
ada yang setia dan gak neko neko, ada yang tetap setia walaupun udah di selingkuhin berkali kali dan ada juga yang setia (menunggu) walaupun pasangannya pergi jauh ntah kemana atau mungkin udah punya kekasih yang baru
hebatnya seorang wanita rela menunggu walaupun gak selalu berujung bahagia dan pada akhirnya hanyalah air mata yang menghampiri
kesetiaan itu bukan suatu hal yang sulit untuk dilakukan, asalkan ada niat dan emang bertekat untuk tetap setia kepada pasangannya apapun itu yg terjadi
dan ada juga masalah tentang ketulusan
mencintai dengan ketulusan itu banyak arti
ada yang bilang ketulusan cinta itu gak diliat dari siapa dia, gak melihat seberapa banyak materi yang dia punya, dan gak memandang dari kalangan mana pasangan kita
sekarang kalo bilang seperti itu, kayanya udah jadi sebuah "kemunafikan" deh yaa
karna gak mungkin dia mau pacaran tanpa liat materi dari pasangan itu
tapi sih yaa semua gak ada yang gak mungkin
itu semua mungkin aja terjadi dan gue rasa itu yang gue artikan sebagai ketulusan..
gak memandang siapa pasangan dia, gak melihat seberapa banyak materi yg dia punya dan gak memandang dari kalangan manapun.. mau atas ataupun bawah
ketulusan juga bisa dilihat dari perilaku yang kita tunjukan ke pasangan kita
udah diselingkuhin, tapi tetep aja gak berkurang sedikitpun rasa sayang dan cinta buat pasangan kita walaupun sebenernya sakit tapi kembai lagi kalau emang kita mencintai pasangan kita itu tulus, InsyaAllah rasa sakit itu bisa terbalaskan dan tergantikan oleh sebuah kebahagiaan (nantinya)
masalah yang paling sulit dihadapi untuk sebuah kepercayaan, kesetiaan, dan ketulusan adalah pada saat kita menjalani sebuah hubungan jarak jauh dengan pasangan atau yg orang sering bilang LDR (long distance relationship)
dihubungan jarak jauh ini semuanya diuji sama Allah untuk mendapatkan sebuah cinta sejati yang didambakan oleh setiap pasangan..
hubungan LDR itu gak mudah
banyak rintangan, banyak tantangan, dan banyak ujiannya
juga bisa mengurangi rasa kepercayaan pada pasangan apalagi kalau komunikasi udah jarang banget..
well, kalau kalian mau hubungan kalian baik baik aja dan berakhir bahagia jangan pernah sia siain pasangan yang udah sayang banget sama lu dan tanamkan semua point point positif didalam hubungan kalian
No comments:
Post a Comment